Kodim 0817/Gresik Selenggarakan Upacara Bendera, Pesan Irup Jaga dan Tingkatkan Kedisiplinan

avatar kabarhit.com

GRESIK, KABARHIT.COM menyelenggarakan kegiatan upacara bendera dengan diikuti oleh seluruh Perwira Staf Kodim, Para Danramil Jajaran, Bintara Tamtama dan segenap ASN Kodim. Bertempat di Lapangan Makodim 0817/Gresik, Jl. R.A. Kartini No.33, Kesemen, Gapurosukolilo, Kec. Gresik, Kab. Gresik. Senin (8/01/2023).

Dalam pelaksanaannya, seluruh peserta upacara mengikuti setiap sesi dengan penuh kedisiplinan dan penuh khidmat. Termasuk gerakan PBB harus dijalankan dengan benar. Karena melalui gerakan PBB yang benar, mencerminkan kedisiplinan dari dalam diri setiap prajurit.

Baca Juga: Dandim Lakukan Patroli, Yakinkan Kodusifitas Wilayah Selama Pengesahan Warga PSHT

Kapten Inf Siari (Pgs. Kasdim 0817/Gresik) bertindak selaku Irup menyampaikan pentingnya menjaga dan meningkatkan kedisiplinan bagi seluruh peserta upacara. Maka dari itu, beliau menghimbau pada seluruhnya agar menepati waktu. Dalam hal ini, sebelum kegiatan upacara bendera dimulai sudah siap di lapangan.

"Tingkatkan terus kedisiplinan, laksanakan kegiatan upacara dengan khidmat," tutur Kapten Inf Siari.

Baca Juga: Bantuan KASAD Untuk Korban Gempa di Pulau Bawean Terus Disalurkan Kodim 0817/Gresik

Kedisiplinan diri harus dijaga, salah satunya melalui kegiatan upacara bendera yang di dalamnya terdapat gerakan dan aturan PBB, sesi amanat upacara yang diisi dengan perhatian dan pesan dari Irup. Untuk itu, maka beliau berpesan kepada seluruhnya agar selalu mengikuti kegiatan upacara bendera dengan disiplin.

Beliau juga mengingatkan pada seluruh peserta upacara bendera, agar selalu menjaga kesehatan diri dan keluarga. Dengan kondisi badan yang sehat maka menjadi modal dasar dalam berdinas dengan disiplin dan baik.

Baca Juga: Dandim 0817/Gresik Meninjau Rumah Warga Terdampak Gempa di Pulau Bawean

"Jaga kesehatan kalian, berdinas dengan disiplin dan baik," tutup Kapten Inf Siari. (Pen0817).

Editor : deni