SURABAYA, KABARHIT.COM- 29 Januari 2025 - Mercure Surabaya Grand Mirama hari ini menyelenggarakan "The Year of the Wood Snake Celebration" dalam rangka menyambut Tahun Baru Imlek 2025. Acara ini diadakan di Grand Ballroom yang baru saja direnovasi dan dihadiri oleh tamu-tamu spesial.
Perayaan Imlek ini diisi dengan berbagai hiburan spesial, termasuk penampilan bintang tamu utama Vanessa Axelia (The Voice Indonesia), yang memukau dengan suara emasnya. Selain itu, para tamu juga disuguhkan dengan berbagai pertunjukan yang memukau, seperti Barongsai 5 Naga, Orange Band, Bian Lian, Tai Chi & Wushu, serta penampilan energik dari Excedio Dancer.
Yu Sheng Ikan Salmon, hidangan khas Tahun Baru Imlek yang melambangkan keberuntungan dan kemakmuran, menjadi menu andalan yang memeriahkan acara malam ini. Ritual Prosperity Toss (Loh Hei) pun dilakukan oleh seluruh tamu untuk mengaduk Yu Sheng dengan harapan dan doa terbaik untuk tahun baru yang lebih baik.
Cluster General Manager Mercure Surabaya Grand Mirama dan Grand Mercure Malang Mirama, Sugito Adhi, mengatakan bahwa perayaan Imlek tahun ini dibuat lebih meriah dan berbeda dari sebelumnya.
"Kami ingin setiap tamu merasakan kebahagiaan dan kenangan yang tak terlupakan. Tahun Baru Imlek di Mercure Surabaya Grand Mirama kali ini pasti akan jadi momen yang spesial dan penuh kegembiraan."
Editor : Deni